|
info: Membuat Aksesori Manik untuk Busana Muslimah |
Friday, February 15, 2008 |
Sebenarnya editor saya sudah kasih info ke saya, bahwa buku saya Membuat Aksesori Manik untuk Busana Muslimah, telah terbit sejak akhir bulan lalu. Tetapi berhubung sayanya sibuk sendiri, dengan berbagai kegiatan on dan offline, akhirnya terlupakan untuk menginfo kan ke blog ini. Dan baru sekarang, setelah surfing di berbagai toko buku online (jujur aja, bukunya sendiri saya belum lihat...) :-) , saya baru lihat tampilannya seperti apa. beginilah kalau tinggal jauh dari kampung halaman. :-)
So, buat maniker, blogger dan siapa aja yang tertarik dengan manik-manik atau perhiasan manik-manik, atau siapa aja yg kepingin belajar buat aksesoris dan perhiasan sendiri, nambah lagi deh perkoleksian buku manik2 kalian. Dan kali ini khusus saya peruntukan buat teman2 manikers yang dalam kesehariannya berbusana muslimah. Saya siapin khusus mulai dari kalung, gelang hingga jarum hiasan untuk di buat sendiri dari meja rumah teman-teman..
--------------- Detail buku dari Website Gramedia.com: http://www.gramedia.com/buku_detail.asp?id=IBEK3128&jenis=2&kat=#
Harga : Rp 32.500,- Ukuran : 20 x 20 cm Tebal : 76 halaman Terbit : Pebruari 2008 Soft Cover
Deskripsi dari publisher: Tren menggunakan aksesori manik-manik tidak saja diminati para remaja atau wanita bekerja, namun juga wanita pemakai busana muslimah. Mode berbusana muslimah yang semakin marak menjadi lebih unik dan mempesona dengan balutan aksesori yang selaras dengan warna dan gaya busananya.
Buku ini akan menjadi inspirasi kreatif bagi para pecinta aksesori dari manik-manik, karena memuat 22 kreasi aksesori busana muslimah seperti + Kalung dan gelang, + Bros, + Tasbih, + Peniti, jarum, Jepit, dan + Cincin pengikat kerudung.
Dengan bahan yang tidak terbatas pada manik-manik tetapi juga bahan lain yang tak terduga di sekeliling Anda, Anda akan memperoleh ide segar setelah membaca dan mempraktikkanya. ISBN : 978-979-22-3456-5; 21008031
-------------
--MG-- |
posted by Mia @ 1:02 PM |
|
|
First post in 2008 |
Thursday, February 14, 2008 |
Hai Manikers,
Sorry banget, berhubung belakangan ini saya amat sangat sibuk dengan urusan non online dan online, sehingga belum sempat saya mengupdate blog ini, walaupun sebenarnya banyak sekali yg ingin disampaikan. :-) Saya coba dengan singkat dan padat ya...
Update hasil workshop bulan desember dengan teman2 manikers di milist Manik2 Cantik. Rencana workshop yg semula diadakan hanya sebulan sekali, ternyata pada kesempatan saya menghabiskan 2007 di Indonesia, berubah menjadi workshop marathon, yg berlangsung 3 minggu berturut. Terus terang, saya sangat terharu dan bangga sekali dengan semangat teman2 manikers di milist yg sedemikian bersemangatnya untuk belajar dan berkarya. Karenanya, pada workshop tgl 15 desember 2007, panitia juga mengajak peserta workshop untuk memamerkan hasil karya terbaiknya di hadapan para peserta lainnya. Peserta dengan karya terfavorit, berhak memilih hadiah dari sekian banyak sumbangan hadiah dari para peserta. Dan untuk karya terfavorit kali itu adalah kalung kawat karya Laura, yg memang sangat unik dan kreatif. Nanti ya kalungnya saya minta Laura untuk share gambarnya disini. Photo acara juga nanti saya susulkan.
Workshop berikutnya, temanya masih sama, ada basic wire working, wire crochetting, wire sculptured pendant dan Herringbone weave bracelet, digelar pada 2 minggu berikutnya. Photo juga akan saya susulkan. Jangan kaget kalau melihat ada 1-2 peserta yg selalu ada di setiap session...hehehe..
Nah, ditahun 2008 ini, saya diingatkan sama satu fakta, bahwa milist manik2cantik hampir berjalan 1 tahun. Kalau ditanya kapan persisnya ada milist manik2cantik, sebenarnya dari awal Januari sudah ada milist manik2cantik, tapi masih kosong, karena saya masih mempersiapkan pernak perniknya. So, penghuni mulai berdatangan awal Februari. So, terpikirlah untuk mengadakan acara syukuran ulang tahun milist, demi merayakan kebersamaan warga milist dan kemajuan warga milist.
So, sekarang ini, beberapa manikers sukarelawan sedang menggarap acara ulang tahun milist manik2cantik, dan insya Allah, sekali lagi saya akan berkunjung ke Indonesia demi merayakan ultah milist bersama teman2 manikers. Selain ada lomba desain intern milist manik2cantik, insya Allah juga akan digelas acara bazaar, demo dan wshop untuk umum juga dalam 1 paket, 1 hari. Kapan? tunggu tanggal mainnya ya...Nanti saya kabarin! tertarik mau ikutan workshop or liat demo aksesoris, tunggu kabar selanjutnya ...
Salam Manik!Labels: Info |
posted by Mia @ 4:00 PM |
|
|
|